UIN Alauddin Makassar gelar wisuda dan kukuhkan Sarjana
Pendidikan diantaranya Mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI)
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.
Kegiatan Ramah tamah dilaksanakan di Hotel Claro Makassar
pada hari Selasa, 10 Mei 2022 dan Wisuda angkatan 92 periode Mei tahun 2022
dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan di Gedung Auditorium UIN
Alauddin Makassar kampus II Samata Gowa pada hari Rabu, 11 Mei 2022. Sebanyak
34 Mahasiswa Prodi MPI yang mendapatkan gelar Sarjana diantaranya terdiri dari
angakatan 2014, 2015, 2016, 2017 dan 2018.
Daftar nama Wisudawan MPI Angkatan 2014 atas nama Abd.
Mursyid, Muh. Ardiansya, Riski Nengsi dan Agustina. Angkatan 2015, atas nama
Mahruf dan Kurniawan R. Angkatan 2016, atas nama Nuraima Amalia, Amarsyah,
Fahmid Acar, Mustabsyirah, dan Hasriani. 2017, atas nama Indri Anriani, Sri Wahyuningsih, Nurfadilah, Hasmawati,
Putri Ayu Lestari, Ummi Rahmah, Fathur Rahman, Nurul Ainun P, Yuyun Purnama
Sari, Asnita, Nurcahya Hartiwisidi, Nurul Hidayah, Muh.Ilal Albab, Sarina,
Sitti Saheria, Wiwi Wulandari, Zulfa Ridayanti, Muh Nur Islam Nurdin, Dewi Sri
Wani, Kurnia Mahdia Rahman, dan Fajar Muharram. 2018, atas nama Tesar Arwandi
dan Lisdayanti.
Adapun Wisudawan terbaik MPI sekaligus mendapatkan nilai IPK
tertinggi diraih oleh peringkat pertama adalah atas nama Tesar Arwandi dengan
IPK 3,95. Peringkat kedua adalah Lisdayanti dengan IPK 3,95 dan peringkat
ketiga diraih oleh Ummi Rahmah dengan IPK 3,94.
Kesan dan pesan yang disampaikan oleh Rektor UIN Alauddin
Makassar Prof. Hamdan Juhannis pada prosesi Wisuda sebagai berikut “Jadilah
sarjana rasa sarjana bukan sarjana rasa mahasiswa, artinya jadilah sarjana yang
menjaga nama baik kampus/almamater dengan ilmu, bekal yang telah dimiliki
selama belajar di UIN, bermanfaat bagi masyarakat, keluarga dan diri sendiri,
bukan menjadi sarjana yang masih mengurus urusan kampus, juniornya dan
organisasi dikampus lagi. Bersaing dengan lulusan kampus lain, dengan
membanggakan almamater.” Ucap Rektor UIN Alauddin Makassar Prof Hamdan Juhannis
yang dikutip dari hasil wawancara bersama wisudawan.
Tak lupa kesan dan pesan yang disampaikan oleh perwakilan Wisudawan
terbaik 1 Tesar Arwandi sekaligus Demisioner HMJ Jurusan MPI “Kesannya yang
pertama pasti sangat bersyukur, bangga serta bisa menjadi lulusan terbaik di
prodi yang berakreditasi unggul, bersyukur mempunyai pembimbing skripsi yang
kompeten dan profesional, setiap bimbingan selalu ada dan betul-betul
membimbing agar skripsi saya cepat selesai dan terstruktur sesuai penulisan
KTI, pelayanan administrasi yang tepat waktu di prodi dan fakultas juga menjadi
nilai plus penyelesaian saya. Ucapan terima kasih untuk teman-teman angkatan
dan senior yang selalu membersamai dalam perkuliahan, organisasi serta tahap
penyusunan skripsi sampai wisuda.
Pesannya agar semua insan mahasiswa MPI yang sekarang bisa
lebih bersaing lagi dengan jurusan lain dengan berbagai macam prestasi karna
akreditasi unggul kita adalah pegangan kuat bagi alumni dan mahasiswa MPI sekarang,
selalu produktif dan fokus akan tujuan mengapa kita kuliah? Dan kenpa kita
harus lulus cepat? memiliki planning masa depan yang berorientasi
bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga dan masyarakat.” Ujar Tesar Arwandi,
Wisudawan terbaik prodi MPI periode Mei 2022.
Penulis : Juhrika Wulan Syah
Editor : LN