Pembekalan PLP 1 Periode 2020 Dihadiri 679 Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan

  • 26 Februari 2020
  • 12:00 WITA
  • Administrator
  • Berita

Samata- Pembekalan PLP 1 dihadiri oleh sebanyak 679 mahasiswa. Peserta PLP 1 memadati Gedung Auditorium UIN Alauddin Makassar pada Rabu, 26 Februari 2020. 

Seluruh mahasiswa peserta PLP 1 merupakan mahasiswa semester IV yang berasal dari 9 Prodi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Masing-masing per prodi jumlahnya, yaitu: Pendidikan Bahasa Arab berjumlah 70 peserta, Manajemen Pendidikan Islam berjumlah 82 peserta, Pendidikan Agama Islam berjumlah 99 peserta, Pendidikan Bahasa Inggris berjumlah 72 peserta, Pendidikan Biologi berjumlah 61 peserta, Pendidikan Fisika berjumlah 62 peserta, Pendidikan Matematika berjumlah 72 peserta, PGMI berjumlah 82 peserta, dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini berjumlah 79 peserta. 

Seluruh mahasiswa akan dikirim ke 17 sekolah dan madrasah yaitu : MA Guppi, MA Madani Alauddin Pao-pao, MI Al-Abrar, MI Ash-Shalihin, MI Madani, MIN 1 Kota Makassar, MTs Ash-Shalihin, Mts Bahrul Ulum, MTs Guppi, MTs Madani Alauddin Pao-pao, MTsN 1 Kota Makassar, MTsN Gowa, RA Alauddin, RA Al-Ikhlas, RA Cendikia, RA Madani, dan SDN Unggulan Pemda. 

Pembekalan PLP 1 bertujuan agar sebelum mahasiswa terjun ke sekolah atau madrasah, mereka memahami apa yang perlu diobservasi dan bagaimana petunjuk dan tekhnik pelaksanaan PLP 1. 

Pembekalan dibuka oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Dr. Marjuni, M.Ag dan Ketua Panitia PLP 1 Dr. Andi Halimah, M.Pd. 

Bertindak sebagai narasumber yaitu Dr. Muh. Rapi, M.Pd dan Dr. St. Aisyah Chalik, S.Ag., M.Pd. Dalam pembekalan juga dibagikan instrumen yang menjadi panduan observasi mahasiswa di sekolah/madrasah.

PLP 1 dilaksanakan selama 14 hari mulai dari tanggal 2 Maret 2020 sampai dengan 14 Maret 2020.


Penulis : Lisa Nursita