Mahasiswa MPI Laksanakan Program Service Learning di SMP Negeri 3 Sungguminasa

  • 30 Desember 2021
  • 03:10 WITA
  • Administrator
  • Berita

Mahasiswa MPI kembali melakukan kegiatan Service Learning. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk penerapan teori-teori dari matakuliah yang sudah didapatkan selama proses perkuliahan. Pelaksanaan Service learning kali ini dilakukan dengan tema pembuatan Data Base Sekolah. Harapan pelaksanaan Service Learning adalah mahasiswa dapat memberikan manfaat ke sekolah sekaligus menerima manfaat dengan merasakan pengalaman secara langsung di sekolah.SMP Negeri 3 Sungguminasa yang berlokasi di jln. Mustafa Dg. Bunga Kel. Romang Polong Kec. Somba Opu Kab. Gowa yang kami  laksanakan pada tanggal 8-17 Desember 2021. Kami memilih sekolah ini karena disekolah ini merupakan sekolah yang baik dan unggul dan guru-gurunya juga ramah dan baik.

Kegiatan service learning ini merupakan salah satu penilaian akhir dari mata kuliah teknologi komputer yang diampu oleh Ibu Lisa Nursita., S.E., M.Si. dan nama kepala sekolah yang kami tempati yaitu Fajar Ma’ruf, S.Pd., M.M.. Materi pokok pada mata kuliah teknologi komputer adalah membuat Data Base Sekolah. Melalui materi pokok yang diajarkan maka mahasiswa diharapkan mampu mengimplementasikan materi kuliah melalui kegiatan service learning ini. Kelompok kami beranggotakan 11 orang yang terdiri dari, Asri Purnomo, Ilpan Fadilah, Andi Muhammad Syawal , Irmayana, Nurhikma, Syamrina, Nilam Cahya, Ardianti Sukmana, Pingki Muhammad, Sri Utami, Anisa Hardiyana Lonang.

Kegiatan yang dilakukan mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam pada SMPN 3 Sungguminasa yaitu membuat Data Base Sekolah, Data Base Sekolah tersebut berupa data-data sekolah, data-data guru,staff dan siswa-siswanya. Mahasiswa memilih kegiatan tersebut karena berkaitan dengan mata kuliah dan disekolah ini juga belum ada data basenya sehingga mahasiswa MPI memilih mengadakan kegiatan pembuatan data base ini mengingat sekolah sedang membutuhkan data base untuk lebih memudahkan jika sewaktu-waktu membutuhkan data. Hal ini dapat dilihat dengan berdasarkan pernyataan dari pak Andi ahmad, S.Pd.,M.M. selaku wakil kepala sekolah di SMPN 3 Sungguminasa “baik nak silahkan buatkan data base berhubung juga kami belum ada data base seperti itu dan juga dapat memudahkan kami disini nak jika sewaktu-waktu dibutuhkan”.

Berkaitan dengan kegiatan Service Learning yang kami lakukan ini sangat memberikan manfaat yang sangat berpangaruh kepada kami semua. Selama kami disana kami disambut  dengan baik dan diperlakukan sama seperti guru-guru yang ada diskolah ini. Dengan kegiatan ini kami semua dapat secara langsung turun dilapangan dan merasakan bagaimana rasanya jadi tenaga kependidikan yang kedepannya menjadi tujuan kami setelah lulus dari bangku kuliah, disekolah ini kita semua belajar bersama dan mendapat  pengalaman dari guru-guru yang baik dan ramah disekolah ini.

Kegiatan ini dapat apresiasi yang positif dari pihak sekolah, hal ini dapat dilihat dari komentar dan sabutan baik dari kepala sekolah SMPN 3 Sungguminasa “saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas kedatangan mahasiswa di sekolah kami, terima kasih telah membantu sekolah dalam pembuatan data base dan terimakasih telah membantu kami untuk pembuatan video yang diminta oleh sekolah semoga anak-anak mahasiswa tidak bosan datang ke sekolah kami, untuk ke depannya kami siap membantu mahasiswa jika masih ada kebutuhan di sekolah kami,” ujar Fajar Ma’ruf S.Pd., M.M. selaku kepala sekolah SMPN 3 Sungguminasa.


Penulis : Syamrina (Mahasiswa MPI A angkatan 2020) 
Editor : Lisa N