Resmi Ditandatangani MoA Kerja Sama dengan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi

  • 02 Oktober 2021
  • 10:53 WITA
  • Administrator
  • Berita

Samata- Resmi dilaksanakan penandatanganan MoA antara Jurusan Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar dan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi (Kamis, 30 September 2021). Proses penandatanganan dilakukan langsung oleh kedua ketua jurusan didampingi oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar dan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi, serta jajaran pimpinan dalam lingkup fakultas.

Kegiatan penandatanganan MoA berlangsung di Ruang Senat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. Dekan dan Ketua Jurusan nampak sejak pagi hari mempersiapkan menyambut tamu kehormatan dari UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi tersebut. 

Sebelum penandatanganan MoA, kedua jurusan telah bertemu secara virtual untuk membicarakan rencana kegiatan kerja sama meliputi bidang pendidikan, yaitu visiting lecturer, dan pelaksanaan webinar, bidang penelitian, yaitu pertukaran artikel jurnal yang diterbitkan pada masing-masing jurusan. Pada semester Genap Tahun Akademik 2020/2021 telah dilaksanakan visiting lecturer, dan menyusul pada bulan Juli lalu telah dilaksanakan kegiatan Webinar Nasional Series. 

Kegiatan-kegiatan tersebut yang telah sukses dilaksankaan oleh kedua jurusan akhirnya membuahkan hasil dengan diresmikannya bentuk kerja sama ini melalui penandatanganan MoA oleh kedua jurusan dengan didampingi oleh para dekan. 

Dalam MoA telah disepakati kerja sama bidang penelitian, pengabdian masyarakat, dan penulisan jurnal bersama, visiting lecturer, seminar bersama, dan lain sebagainya, yang mana berlaku selama 4 tahun. Ketua Jurusan Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar, Ridwan Idris mengatakan bahwa kerja sama ini dapat menambah poin tersendiri bagi peningkatan kualitas proses pembelajaran mahasiswa. 

"Saya rasa penandatanganan MoA ini mampu meningkatan kualitas mutu jurusan, utamanya melalui pemberian kesempatan bagi dosen kami untuk melaksanakan kegiatan visiting lecturer dengan suasana berbeda di kampus lain, dan juga mahasiswa kami bisa mendapatkan ilmu dan pengalaman belajar yang baru dari dosen-dosen di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi." Ungkapnya pada saat dihubungi melalui Whatsapp. 

Lebih lanjut dikatakan bahwa melalui kerja sama ini, Idaarah: Jurnal Manajemen Pendidikan yang dikelola oleh Jurusan Manajemen Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar juga memperoleh keuntungan. 

"Dalam MoA juga kami menyepakati terjalinnya penulisan jurnal bersama, dimana dosen-dosen dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi akan mengirimkan artikel terbaiknya untuk bisa dipublish pada lembaga jurnal kita yaitu Idaarah. Saya kira ini maknanya bagus, karena jurnal kita akan diperkaya tidak hanya tulisan dari dosen kita saja, namun juga dari dosen luar. Selain itu, dosen kita juga bisa menulis pada jurnal yang UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi kelola" Sambungnya. 

Kerja sama ini memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak. Kerja sama ini juga akan diikuti oleh jurusan lain dalam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar dan UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi kedepannya. 


Penulis : Lisa N.