Hari Amal Bakti Kemenag ke-78; Satya Lencana 30 Tahun diraih di usia 52 Tahun

  • 03 Januari 2024
  • 03:04 WITA
  • Administrator
  • Berita

Upacara Hari Amal Bakti ke-78 dilaksanakan dilapangan kampus II Samata-Gowa UIN Alauddin Makassar pada Rabu tanggal 3 Januari 2024. Kegiatan ini dihadiri seluruh civitas akademika baik itu tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dalam lingkup UIN Alauddin Makassar.

Adapun tema yang diusung pada Hari Amal Bakti ke-78 Kementerian Agama kali ini adalah “Indonesia Hebat Bersama Umat”. Pada kesempatan lain kegiatan ini Rektor UIN Alauddin memberikan penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 79 ASN UIN Alauddin Makassar yang telah mengabdi selama 10 Tahun, 20 Tahun dan 30 Tahun.

Ada yang unik dalam penganugerahan Satya Lencana Karya Satya ini adalah seorang tenaga kependidikan prodi Manajemen Pendidikan Islam Dr. Hj. Nurmiati, S.Pd.I., M.Pd.I., NIP. 197107191990032001 yang menerima Satya Lencana Karya Satya ini sebagai pengabdian 30 Tahun di usianya ke-52 Tahun. Ini berarti pengabdian beliau pada Kementerian Agama dimulai sejak usia 20 Tahun mengawali perjalanan karirnya.

Ibu dari 5 orang anak kelahiran Bone 19 Juli 1971 ini mengatakan “saya sangat bersyukur dengan penghargaan ini semoga akan selalu menjadi motivasi bagi saya dan juga teman-teman untuk terus berkarya dan berkontribusi penuh pada lembaga dan semoga senantiasa diberi kesehatan oleh Allah SWT agar tetap bisa mendedikasikan diri saya demi kemajuan lembaga”.    

Hal ini merupakan kebanggaan prodi Manajemen Pendidikan Islam memiliki tenaga kependidikan dengan dedikasi dan loyalitas yang tinggi pada institusi. Kepada penerima Satya Lencana Karya Satya, Rektor UIN Alauddin Makassar mengucapkan selamat kepada mereka yang berhasil meraih penghargaan tersebut, sambil menekankan pentingnya penghargaan ini sebagai pendorong untuk meningkatkan kualitas kerja dan pengabdian mereka. Selamat Hari Amal Bakti Kementerian Agama RI ke-78. (MCA)