Dr. Mahfuzah Mohammed Zabidi, Dosen Universiti Teknologi MARA Malaysia menjadi Narasumber Webinar Internasional MPI

  • 05 Juni 2023
  • 05:54 WITA
  • Administrator
  • Berita

Sukses menyelenggarakan Webinar Internasional secara online dengan tema "Universal Quality Education", Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) UIN Alauddin Makassar menghadirkan 2 praktisi Internasional terkemuka dari Univerisiti Teknologi MARA Malaysia yaitu Prof Madya. Dr. Salahudin Bin Hj. Suyurno dan Dr. Mahfuzah Mohammed Zabidi yang menjadi pemateri kedua pada webinar internasional ini. Acara yang dihadiri oleh ratusan peserta yang antusias dan bersemangat dalam mengikuti webinar internasional yang dilaksanakan pada (5/6/2023) yang lalu.

Dr. Mahfuzah Mohammed Zabidi menyampaikan materi tentang Pembinaan Afektif Teras Keberhasilan Pendidikan yang berkualitas. Dalam webinar beliau menyampaikan bahwa "Domain afektif melibatkan pembentukan akhlak-pemikiran, perasaan dan tingkah laku yang bersifat sepadu-ilmu-iman dan amal. Keberhasilan pendidikan yang berkualitas dapat dilihat dari pembentukan insan. Jiwa dan hati manusia perlu diisi dengan ilmu yang menghasilkan keyakinan dan kebenaran". Ujar Dosen UiTM.

Lebih lanjut, Dr. Mahfuzah Mohammed Zabidi menjelaskan situasi pendidikan yang berorientasi pada pasaran kerja (Neo-Liberalisme), Dehumanisasi pendidikan, prinsip strategi pembinaan domain afektif, serta kaidah penilaian afektif.

Webinar yang berlangsung selama 3 jam yang dipandu oleh Nur Aliyah Nur, M.Pd. selaku moderator tersebut ditutup dengan sesi tanya jawab interaktif dengan peserta serta foto bersama yang dilakukan secara online. Para peserta juga dapat saling berbagi pengalaman dan pengetahuan melalui fitur chat yang disediakan. Seluruh sesi webinar direkam dan akan diunggah kembali agar dapat diakses oleh peserta yang tidak dapat hadir pada saat acara berlangsung.

Sebagai penutup, webinar Internasional ini merupakan kesempatan yang sangat berharga bagi mahasiswa dan dosen untuk belajar langsung dari praktisi internasional yang telah mencapai kesuksesan dalam karier mereka. Kami berharap webinar ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta serta memotivasi mereka untuk berinovasi dalam bidang pendidikan secara universal.

 

Penulis : Nur Hikmah Maudinah

Editor : St. Ibrah Mustafa Kamal