Ramah Tamah FTK Luluskan 208 Wisudawan, MPI Sebanyak 33 Wisudawan

  • 27 Desember 2022
  • 08:31 WITA
  • Administrator
  • Berita

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar melaksanakan ramah tamah wisuda angkatan 94 tahun 2022 di Hotel Claro, Kota Makassar. Rabu, 21 Desember 2022. Kegiatan ramah tamah dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan l, Wakil Dekan ll, Wakil Dekan lll, Ketua dan Sekretaris Jurusan, Kepala Tata Usaha serta Dosen lingkup Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Adapun sebanyak 208 orang wisudawan yang didampingi oleh masing-masing orang tuanya menghadiri kegiatan ramah tamah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar.

Dalam sambutannya, Dekan FTK UIN Alauddin Makassar, Dr. H. A. Marjuni, M.Pd.I. berpesan kepada calon wisudawan agar menjadi alumni yang amanah dan bertanggung jawab untuk mengaktualisasikan ilmunya kepada masyarakat. “Jadilah alumni yang amanah. Ingat gelar sarjana itu adalah amanah tanggung jawab besar untuk mengaktualisasikan ilmunya kepada masyarakat. Jangan biarkan ilmu yang kita dapatkan ini tidak dipergunakan dengan baik. Kita harus jadi alumni yang bisa membawa perubahan di tengah-tengah masyarakat, kalian yang sudah bergelar sarjana juga harus siap menghadapai situasi dan kondisi zaman yang tidak menentu ini. Jangan sampai tergilas zaman” ujarnya.

Pada rangkaian acara kegiatan terdapat pembagian hadiah bagi wisudawan terbaik jurusan sampai pada wisudawan terbaik fakultas dan pembagian plakat untuk semua wisudawan, serta ada pula yang paling berkesan di hati sampai pecah tangis haru bahagia yaitu penyerahan setangkai bunga dari wisudawan kepada orang tua atau wali sebagai bukti ucapan terima kasih. Berdasarkan SK nama wisudawan terbaik Jurusan Manajemen Pendidikan Islam yang berhasil meraih peringkat pertama adalah atas nama Armiana dengan NIM 20300118024. Peringkat kedua adalah Dahliati Dahlang NIM 20300118043 dan peringkat ketiga diraih oleh Muh. Amrullah A. NIM 20300118055. Prosesi penyerahan plakat piagam penghargaan wisudawan terbaik diberikan oleh ketua jurusan yang didampingi sekretaris jurusan dan diberikan langsung kepada wisudawan terbaik bersama orang tuanya kemudian diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama.

Idris Amiruddin, mahasiswa MPI yang berhasil meraih gelar sarjana pendidikan dan dinyatakan lulus dari Jurusan MPI menyampaikan kesan dan pesannya “Syukur alhamdulillah yang sedalam-dalamnya mendapatkan anugerah terindah dari Allah SWT, kesempatan luar biasa, tentunya perasaan saya sangat puas dan bahagia terbayarkan dengan sangat baik yaitu menjadi bagian dari wisudawan tahun ini dan didampingi oleh kedua orang tua dan keluarga dari kampung. Saya menyadari bahwa kuliah sebenarnya bukan bertujuan untuk membuat seseorang menjadi pintar. Akan tetapi, kuliah lebih kepada membuka cakrawala, memperluas sudut pandang dan menambah wawasan serta membiasakan untuk berpikir secara matang. Pesan saya kepada adik-adik dan mahasiswa MPI jangan tunda-tunda tugasnya, kerjakan segera tetap fokus pada tujuan, kerja keras dan tidak mudah menyerah.” tutupnya, selaku perwakilan dari wisudawan jurusan MPI UIN Alauddin Makassar.



Penulis : Juhrika Wulan Syah

Editor : Lisa N