Audit Mutu Internal Prodi MPI, Kajur MPI: Kami Selalu Berusaha Meningkatkan Mutu Prodi

  • 16 Desember 2022
  • 09:55 WITA
  • Administrator
  • Berita

Audit Mutu Internal (AMI) yang dilakukan setiap setahun sekali yang sudah menjadi kegiatan rutin dalam rangka penguatan program studi (Prodi) yang menjadi agenda dalam lingkup UIN Alauddin Makassar. Audit Mutu Internal ini di koordinir oleh Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Alauddin Makassar. AMI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan tahun 2022 yang dilaksanakan kali ini secara luring untuk program studi Manajemen Pendidikan Islam UIN Alauddin Makassar. Ilhamsyah, S.Kep., Ns. M.Kep., yang ditunjuk sebagai Auditor Pelaksana dari LPM melaksanakan AMI tahun 2022 di ruangan Prodi MPI lantai 2 fakultas tarbiyah dan keguruan pada Jumat, 9 Desember 2022.

Audit Mutu Internal atau AMI merupakan proses pengujian secara mandiri, sistematik dan terdokumentasi untuk mencocokkan kesesuaian antara pelaksanaan dengan perencanaan yang sudah ditetapkan prodi. Sehingga hasil temuan AMI Prodi dapat menjadi perbaikan standar mutu bagi prodi itu sendiri. Hasil verifikasi atas pencapaian standar-standar yang dilaksanakan dalam satu tahun terakhir akan diperoleh dalam bentuk tindak lanjut untuk perbaikan jika dalam pelaksanaannya belum mencapai standar yang ditentukan. Beberapa elemen kriteria yang diperiksa yaitu Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran, Tata Pamong, Tata Kelola, dan Kerja sama, Mahasiswa,Sumber Daya Manusia, Keuangan, Sarana dan Prasarana, Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, serta Luaran dan Capaian Tridharma. Kegiatan AMI selain dihadiri oleh Audit dari LPM, juga turut hadir Ketua Prodi Manajemen Pendidikan Islam Ridwan Idris, S.Ag., M.Pd., dan Sekretaris Prodi Dr. Mardhiah, M.Pd.

“Kami akan selalu dan terus berusaha dalam meningkatkan standar mutu prodi mpi yang mengacu pada 9 kriteria yang telah ditetapkan.” Kata ketua prodi mpi saat pelaksanaan Audit Mutu Internal Prodi MPI (Jumat, 9/12/2022)



Penulis : Nur Hikmah Maudinah


Editor : Lisa N